
Jum’at, 4 Juni 2021 , Dalam rangka menindaklanjuti surat Kepala BNN RI perihal Peringatan HANI 2021 dan dalam rangka menggelorakan semangat menolak penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba, maka BNNP Kalimantan Tengah dan warga masyarakat kelurahan Kereng Bangkirai & Kelurahan Sabaru melaksanakan kegiatan pra HANI 2021 berupa kampanye hidup sehat (senam bersama di Kantor Lurah Sabaru dan kerja bakti di wilayah kelurahan Kereng Bangkirai). Setelah itu dilaksanakan pembagian leaflet kegiatan P4GN dan pemasangan stiker War on Drugs di kendaraan warga yang melintas di lampu merah simpang 4 Kereng Bangkirai.

Senam Bersama, Kerja Bakti, Pembagian Leaflet dan Pemasangan Stiker War on Drugs dalam rangka Pra HANI 2021