
Senin, 27 Maret 2023 | RSUD Mas Amsyar Kasongan melakukan kunjungan ke BNNP Kalimantan Tengah. Kunjungan ini bertujuan untuk berkoordinasi dan berkonsultasi terkait PKS antara BNNP Kalimantan Tengah dengan RSUD Mas Amsyar Kasongan tentang Penyelenggaraan Rehabilitasi Berkelanjutan Bagi Pecandu dan Korban Penyalahguna Narkotika di Lembaga Rehabilitasi Narkotika Mitra BNN. Pada pertemuan ini pihak RSUD menanyakan terkait anggaran klaim/pembiayaan layanan rehabilitasi di BNN. Kemudian petugas BNNP Kalteng menjelaskan bahwa untuk anggaran klaim pada tahun ini tidak ada dan PKS ini merujuk pada peningkatan kemampuan petugas layanan rehabilitasi melalui pelatihan. Terkait dengan anggaran pihak BNNP Kalteng meminta RSUD Mas Amsyar Kasongan untuk berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Katingan terkait anggaran untuk layanan rehabilitasi NAPZA. Selain itu BNNP Kalteng juga akan berkoordinasi dengan pemerintah daerah setempat dalam hal dukungan layanan rehabilitasi.