
Jumat, 03 Juni 2022 | Kepala BNNP Kalteng, Brigjen Pol. Drs. Sumirat Dwiyanto M.Si beserta jajaran melakukan Kerja Bakti Peduli Lingkungan di TPU (Tempat Pemakaman Umum) Tjilik Riwut km 2,5 Kota Palangka Raya.Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk dari kepedulian terhadap lingkungan, yang mana bertepatan dengan hari lingkungan hidup internasional 2022 yang jatuh pada tanggal 5 Juni 2022 sekaligus dalam rangka Pra Hani (Hari Anti Narkotika Internasional) 2022. Pada saat melakukan bersih-bersih sampah dan kerja bakti tersebut petugas menemukan botol miras, bekas bungkus (klip plastik) obat, kaleng lem fox, bahkan alat hisap Shabu (bong) di area pemakaman ini.Berdasarkan temuan tersebut, di indikasikan bahwa TPU (Tempat Pemakaman Umum) ini menjadi lokasi bagi penyalahguna Narkoba untuk menyalahgunakan maupun mengedarkan narkoba. Adapun yang turut berpartisipasi dalam kegiatan ini yaitu BNNK Palangka Raya, Babinsa dan Babinkamtibmas Palangka Raya, Lurah Palangka dan RT RW setempat serta Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) dan DWP BNNP Kalteng.