
Jumat, 20 Januari 2023 | Kepala BNNP Kalteng Brigjen Pol. Drs. Sumirat Dwiyanto, M.Si didampingi Kabid Pemberantasan dan Intelijen BNNP Kalteng, Kombes Pol. Dr. Agustiyanto, S.H,M.Si tingkatkan sinergitas bersama Kapolda Kalteng Irjen Pol. Drs. Nanang Avianto, M.Si didampingi Dirresnarkoba Kombes Pol Nono Wardoyo, S.I.K., MH serta PJU Polda Kalteng. Dalam kesempatan ini, Kepala BNNP Kalteng berkunjung dalam rangka menyampaikan rencana kegiatan Gelora War On Drugs dengan menyanyikan Mars BNN anti narkoba terbanyak se-Indonesia yang dilaksanakan pada tanggal 7 Maret 2023. Kunjungan dan silaturahmi ini juga bertujuan untuk meningkatkan sinergitas dan kerjasama Polda Kalteng dengan BNNP Kalteng dalam upaya P4GN untuk mewujudkan Kalteng Bersinar (Bersih dari Narkoba).