
Kamis, 20 Oktober 2022 | Kepala BNNP Kalimantan Tengah, Brigjen Pol. Drs. Sumirat Dwiyanto, M.Si memberikan penyuluhan “Bahaya Narkoba Terhadap Generasi Muda, Sehat dan Sukses Wujudkan Kalteng Bersinar” kepada Orang Muda Katolik Paroki St. Paulus Buntok.
Kegiatan ini diikuti oleh lebih dari 40 orang peserta. Dengan adanya penyuluhan ini, diharapkan melalui pemuda pemudi sebagai generasi penerus bangsa dapat memahami bahaya penyalahgunaan narkoba dan dapat membentengi diri untuk memerangi narkoba demi mewujudkan khususnya di Kabupaten Barito Selatan.Pastor Paroki St. Paulus Buntok Pastor Bambang Sumartdjo, MSF, Suster Sesilia, SFD dan Frater Leo Purna, MSF menyambut baik kegiatan ini dan sangat berterimakasih kepada Kepala BNNP Kalteng serta berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk menyelamatkan generasi muda demi mewujudkan Indonesia Bersinar (Bersih dari Narkoba).